Setelah Anda mendaftarkan Blog review Anda di blogsvertise (reff), Anda pasti menunggu beberapa hari untuk mendapatkan informasi apakah blog Anda di-approve atau ditolak atau malah ngambang (kalo bahasa mereka adalah probation status).
Nah cara cepat untuk di-approve di blogsvertise adalah….
TIDAK ADA …..hehe, jangan muk ngamuk dulu. Untuk Account baru, asalkan syarat minimalnya terpenuhi (min PR 2, Halaman terindeks > 20 dan usia blog lebih dari 2 bulan) kemungkinan besar diterima, meski harus melewati masa probation lebih dulu. Rentang pendaftaran hingga kita menerima email notifikasi berkisar antara 3 sampai 7 hari kerja.
BUKAN ITU yang ingin saya bahas disini. Tapi, bagaimana cara cepat blog Anda di-approve oleh blogsvertise, ketika Anda menambahkan domain blog Anda tersebut ke akun yang sudah ada sebelumnya. jadi BUKAN di akun baru.
Dari pengalaman yang saya alami, sistem Blogsvertise masih terdapat kelemahan, yakni ketika mendaftar blog baru ke akun lama, pihak Admin tidak mendapatkan notifikasi. Alhasil, blog baru yang kita daftar TIDAK akan di approve, gimana mau di-approve lha wong Adminnya tidak tahu kalo kita submit blog baru.^_^
Nah, supaya langsung diapprove, atau minimal mendapatkan respon dari pihak Blogsvertise, caranya adalah sebagai berikut.
1. Login ke blogsvertise, dan masuk ke halaman Help Page, seperti gambar berikut.
2. Berikutnya Anda masuk ke help desk, letaknya di bagian atas dan anda akan masuk ke halam form konsultasi keluhan.
3. Tuliskan uneg2 Anda dalam form tersebut, intinya kita minta Admin untuk segera me-review blog yang telah kita submit. Biasanya saya menggunakan kata2 berikut :
Subject : Please Review my blogs
Note : Dear Admin, i’ve submitted my blogs at Jan 09 and didn’t hear any responses from you. Please review my blogs and just let me know if you find something wrong with my blogs.
Thanks
Anda bisa menuliskan dengan gaya bahasa sendiri.
Demikian dan semoga bermanfaat
Update :
1. Cara ini telah berhasil diaplikasikan di 6 (enam) akun blogsvertise saya. dan rasanya cara ini juga akan berguna untuk Anda.
0 komentar:
Posting Komentar